Posts Tagged ‘domain gratis’

promo oktober 2021

Promo Oktober 2021 : Perpanjang Hosting, Gratis Maintenance

Written by RedCreatives on . Posted in Blog, News, Promo

PROMO OKTOBER 2021 : PERPANJANG HOSTING & DOMAIN, GRATIS MAINTENANCE

 

Perpanjang layanan Hosting & Domain website di bulan Oktober 2021 untuk mendapatkan promo GRATIS MAINTENANCE seharga 300 RIBU.

Cek detail maintenance di sini

 

Manfaat perpanjang layanan hosting dan domain:

  • Website Anda tetap aktif selama 1 tahun ke depan
  • Gratis update versi CMS & plugin
  • Gratis Full Backup website terbaru
  • Gratis 1 artikel SEO
  • Perpanjangan garansi fungsi website selama 1 tahun 

 

Informasi Lebih Lanjut

wa chat

Promo berlaku s/d 31 Oktober 2021

gratis-hosting

Bikin Website Gratis Hosting & Domain

Written by RedCreatives on . Posted in News

Setiap klien yang membuat website di RedCratives akan mendapatkan gratis hosting dan domain dengan ekstensi .com/.net/.org selama 1 tahun. Layanan kami sendiri lebih berfokus kepada pembuatan web berbasis WordPress.

Fitur Hosting Gratis yang ditawarkan:

Domain Gratis 1 Tahun

Selain gratis hosting, klien juga mendapatkan Domain ektensi .com/.net/.org selama satu tahun. Jika  klien memilih domain dengan ektensi .id, co.id maka akan dikenakan biaya tambahan sesuai dengan harga domain dari pandi selaku pengelola nama domain di Indonesia.

Pilihan Template Premium

Pemilihan template premium yang sesuai dengan kebutuhan klien menjadi prioritas kami. Tidak hanya sekedar instal-pasang, kami pun menyesuaikan rancangan layout desain yang menarik, tematik dan tentunya responsif saat diakses melalui smartphone.

User Friendly

Kami menggunakan CMS WordPress yang memiliki fitur manajemen konten yang powerfull sekaligus mudah digunakan oleh pemula sekalipun yang tidak mengerti coding.

Baik Anda maupun staff admin yang mengelola web pada nantinya akan sangat terbantu oleh video tutorial yang kami berikan setelah masa kontrak berakhir.

Garansi Fungsi 12 Bulan

Setiap selesai kontrak pembuatan website dengan klien, kami memberikan dukungan support jika ada troubleshooting yang berkaitan dengan fungsi website.

Tidak hanya 1 bulan tapi kami menggaransi website anda bisa diakses dengan baik selama 12 bulan penuh.

Lihat Syarat & Ketentuan kami.

pengertian domain, fungsi domain, domain gratis, domain murah, memilih domain

Tips Memilih Domain yang Tepat

Written by RedCreatives on . Posted in Blog, Domain

pengertian domain, fungsi domain, domain gratis, domain murah, memilih domainKetika pertama kali ingin membeli domain, Anda mungkin bingung bagaimana cara memilih domain yang tepat. Memilih sebuah nama domain sebenarnya sama dengan memilih nama untuk perusahaan atau bisnis Anda. Anda membutuhkan waktu dan banyak pemikiran dalam memilih nama tersebut.  

Pengertian Domain:

Domain adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer seperti web server atau email server di jaringan komputer ataupun internet. Fungsi Domain adalah untuk mempermudah pengguna di internet pada saat melakukan akses ke server, selain juga dipakai untuk mengingat nama server yang dikunjungi tanpa harus mengenal deretan angka yang rumit yang dikenal sebagai IP address. Nama domain ini juga dikenal sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web seperti contohnya “wikipedia.org”. Nama domain kadang-kadang disebut pula dengan istilah URL, atau alamat website.
  Domain Anda akan menjadi identitas Anda di internet sehingga Anda sebaiknya memastikan bahwa nama yang Anda pilih sesuai dengan bisnis Anda dan mudah untuk ditemukan dan dipromosikan. Nama domain yang menarik bisa memberikan dampak yang besar bagi kelangsungan bisnis online Anda.   Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa Anda gunakan untuk menemukan nama domain yang tepat dan sempurna untuk website baru Anda!  
  1. Gunakan nama domain yang kreatif dan brandable Seperti yang disebutkan sebelumnya, nama domain Anda akan menjadi identitas Anda di dunia online. Oleh karena itu sebisa mungkin gunakan nama yang kreatif dan brandable agar Anda bisa melakukan branding dengan mudah. Domain Anda akan menjadi nama yang dicari, diingat, dan disebarkan oleh customer dan pengunjung website Anda. 
  2. Pastikan bahwa domain Anda mudah diketik Menemukan nama domain yang mudah diingat dan mudah diketik akan membantu Anda mencapai sukses online. Jika Anda menggunakan ejaan-ejaan gaul atau kata-kata yang memiliki beberapa ejaan akan membuatnya susah diingat. 
  3. Gunakan nama domain yang pendek Jika nama domain Anda panjang dan ribet, ada kemungkinan customer Anda tidak dapat mengingat domain Anda. Atau mereka juga mungkin bisa saja salah mengeja atau mengetik alamat domain Anda. Jika Anda menggunakan domain yang pendek tentunya kecil kemungkinan hal-hal seperti ini terjadi. Disarankan dalam memilih nama domain Anda, nama domain Anda tidak lebih dari 17 karakter. 
  4. Gunakan keyword yang berhubungan dengan keperluan website Anda Jika domain ini untuk website bisnis, coba masukkan keyword yang berhubungan dengan bisnis dan servis Anda di nama domain Anda. Misalnya, jika Anda memiliki bisnis laundry, masukkan keyword laundry di domain. Menggunakan keyword pada domain dapat membantu SEO website bisnis Anda agar muncul di halaman pertama hasil pencarian. Dengan begitu, Anda juga akan meningkatkan traffic website Anda.
  5. Target area Anda Jika bisnis Anda adalah bisnis lokal, Anda juga bisa mempertimbangkan untuk memasukkan nama kota Anda di domain Anda agar calon customer dan customer lokal dapat dengan mudah menemukan Anda.
  6. Gunakan domain yang mudah diingat Di dunia ini ada jutaan nama domain yang sudah diregister sehingga sangat penting jika Anda memiliki nama domain yang catchy dan mudah diingat. Untuk mengetes, Anda bisa bertanya pada orang lain apakah nama tersebut mudah diingat? Jika iya maka mungkin Anda bisa menggunakan domain tersebut.
  7. Riset Dalam memilih nama domain, pastikan bahwa nama domain Anda belum di trademark, copyright, atau digunakan oleh perusahaan lain. Jika Anda menggunakan nama yang sudah di trademark, copyright, dan digunakan oleh perusahaan lain, Anda bisa saja terkena masalah legal.
  8. Gunakan extension domain yang tepat Extension adalah akhiran yang ada pada domain seperti .com atau .net di akhir alamat website. Sampai saat ini, extension .com adalah extension yang paling popular tetapi mendapatkan nama yang pendek dan mudah diingat dengan domain .com memang lebih sulit karena extension ini sudah ada sejak lama.
  9. Lindungi dan bangun brand Anda Untuk melindungi brand Anda, ada baiknya Anda membeli domain dalam beberapa extensions yang berbeda. Ini agar competitor Anda tidak me-register versi lain dari domain website Anda. Selain itu, dengan memiliki beberapa versi dari nama domain Anda, pengunjung website Anda tetap akan terhubung ke website Anda meskipun mereka salah mengetik.
  10. Hak Akses  Jika anda menggunakan jasa pihak ketiga untuk pembelian domain dan hosting, pastikan anda mendapat akun untuk kemudahan pengaturan DNS, Lock-Unlock Domain, melihat EPP CODE, dan sebagainya. Pastikan juga mendapat support yang cepat dan tepat dari pihak ketiga.
  Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang hendak membangun website dengan menggunakan nama domain yang tepat. Silahkan isi kolom komentar jika ada pertanyaan seputar domain
43Shares