Algoritma Google 2021

Algoritma Google 2021

Written by RedCreatives on . Posted in Blog, SEO

Algoritma Google 2021

Algoritma Google 2021 merupakan update terbaru perihal prosedur yang digunakan mesin pencari tersebut dalam melakukan perhitungan, pemrosesan data dan penalaran pencarian secara otomatis.

Mengetahui dan memahami pola update terbaru mesin pencari tersebut tersebut sangat dibutuhkan oleh para pemilik website & blogger yang ingin konten mereka mudah diindex di Google.

Hampir 90 persen pengguna internet di dunia menggunakan Google Search Engine ketika mereka ingin mencari informasi tertentu. Hal tersebut membuktikan bahwa Google memiliki kredibilitas yang tinggi dari segi konten, sistem dan experience yang ditawarkan. Google memang dibuat untuk mencari data yang dapat diakses oleh publik dari penyedia web server.

Perubahan Algoritma Google 2021

Google page experience menjadi algoritma baru di tahun 2021 yang diumumkan oleh mesin raksasa pencari ini.

Agar siap untuk menghadapi tantangan baru dari mesin raksasa pencari populer ini. Anda perlu mengenal dan memahami apa itu algoritma page experience? Google page experience merupakan satu di antara pengukuran untuk mengetahui bagaimana pengalaman pengguna ketika berinteraksi dengan situs web.

Jika aspek-aspek page experience bisa dimaksimalkan, pengguna situs bisa berselancar dengan nyaman dari perangkat apapun yang dimilikinya.

Dilansir dari Google, page experience yang baik adalah yang mampu memudahkan pengguna untuk menemukan apa yang dicarinya atau menyelesaikan suatu tujuan. Sementara, page experience yang buruk adalah yang mempersulit mereka untuk menemukan suatu informasi di sebuah laman.

Faktor yang Memengaruhi Google Page Experience

Ada 5 faktor page experience yang harus menjadi perhatian Anda sebagai pemilik website, yaitu:

  1. Core web vitals, merupakan faktor baru yang terdiri dari tiga komponen:
    – Largest contentful paint (LCP) yang mengukur loading performance.
    – First input delay (FID) yang mengukur interaktivitas
    – Cumulative layout shift (CLP) yang mengukur stabilitas visual
  2. Mobile-friendly
  3. Safe browsing
  4. HTTPS
  5. Mobile popup algorithm/no intrusive interstitials

Anda harus bersiap menghadapi perubahan ini. Jika tidak, maka situs yang dimiliki akan sulit bisa tampil di hasil pencarian utama.

Namun, Google page experience bagi pengguna di laman yang mereka temukan lewat Google bukan satu-satunya menjadi penentu. Pasalnya, konten yang bagus juga akan masih menjadi suatu aspek penting dari sebuah situs yang disukai pengguna.

Tags: , , ,

RedCreatives

Spesialis Vendor Jasa Pembuatan & Maintenance Website Profesional Berbasis WordPress - sejak 2013. Visit our Instagram or read the Facebook Page.
1Shares